4 Alasan Mengapa Anda Wajib Mengunjungi Wisata Punclut

Posted on

4 Alasan Mengapa Anda Wajib Mengunjungi Wisata Punclut – Liburan adalah hal yang paling ditunggu setelah bergelut dengan rutinitas. Salah satu kota yang memiliki banyak objek wisata menarik adalah Bandung. Sebagai referensi, Anda bisa mengunjungi Wisata Punclut yang  terkenal dengan kulinernya yang banyak dan enak.

Menyantap Kuliner Sambil Menikmati Pemandangan di Wisata Punclut

4 Alasan Mengapa Anda Wajib Mengunjungi Wisata Punclut

Beberapa tempat makan, misalkan restoran hingga kafe di sini menyuguhkan pemandangan yang indah. Sembari menikmari kuliner khas Sunda yang enak, Anda akan dimanjakan dengan view yang keren dan udara sejuk.

Saat malam hari, bisa mengunjungi Cakrawala Nature Sparkling Restaurant. Tempat makan ini mengusung tema sky dining. Salah satu hal yang menarik adalah adanya ruang yang disebut dengan Galaxy. Di sini Anda dapat bersantap di bawah gemerlap bintang yang banyak.

Selain itu, masih banyak lagi tempat makan di Punclut yang wajib didatangi. Semua tempat tersebut memiliki keunikan masing-masing. Misalkan, terdapat taman bermain, hingga memiliki spot foto yang instagramable banget.

Alasan Mengapa Anda Wajib Mengunjungi Wisata Punclut

Punclut menjadi sangat populer karena kuliner khas Sunda yang disajikan. Punclut sendiri merupakan singkatan dari Puncak Ciumbuleuit. Terkenal dengan kulinernya, wisata ini menawarkan beragam pilihan tempat makan. Berikut beberapa kawasan yang wajib Anda datangi:

1. Angkringan De BlankON

Nama yang diambil tersebut mengadopsi dari konsep angkringan yang ada di Yogyakarta. Di tempat makan yang satu ini, Anda bisa menikmati beragam makanan ringan ala angkringan. Misalkan, sate usus, sate ati ampela, sate kulit dan sate telur puyuh.

  • Cek : Kumpulan Travel dan Wisata Terbaru dan Terlengkap
Baca Juga :   Jasa Make Up di Indramayu

Selain makanannya yang enak-enak, Anda juga akan diberikan bonus, yakni pemandangan kota Bandung yang super indah. Pengunjung dijamin akan puas dan menikmati makanan lezat serta pemandangan spektakuler adalah surga dunia.

2. Tafso Barn

Tempat Wisata Punclut yang satu ini memiliki tema alam bebas. Cocok banget buat Anda yang mempunyai jiwa petualang. Konsep awal Tafso Barn adalah mini-golf. Pemilik menginginkan tempat tersebut menjadi tempat untuk refresing yang menyenangkan.

Ciri yang nampak pada kawasan wisata ini adalah tenda-tenda yang berbentuk sarang burung, meja seperti pesta kebun dan hamparan rumput luas. Anda pasti akan betah di sini karena tempatnya sangat nyaman.

3. Lereng Anteng Panoramic Coffee Place

Buat Anda yang tidak ingin makan berat, ngopi adalah pilihan yang bagus. Tempat ini menjadi favorit para pecinta kopi. Selain kopi, terdapat pula pilihan menu minuman lainnya. Seperti minuman hangat bandrek, wedang jahe, wedang susu dan masih banyak lagi lainnya.

  • Simak : Kumpulan Bonsai Terlengkap

Tempat ini juga menyediakan area ngopi yang dekat dengan alam. Suasana kota Bandung bernuansa dingin akan menjadi hangat dengan menyeruput minuman yang disediakan tadi.

4. D’Dieuland

Tempat ini menjadi yang paling banyak dikunjungi karena adanya playground raksasa yang super keren. Konsep yang diusung adalah skywalk yang dicat dengan warna-warna menarik dan seru. Sehingga, cocok dinikmati semua usia. Selain itu, D’Dieuland adalah spot foto yang instagramable.

Dirangkum dari NVintan.com, hal yang menarik dari tempat yang satu ini adalah Anda dapat bersantai di wahana mainan, seperti trampoline, ayunan, tangga-tangga dan lain sebagainya. Selain dapat bersantai, terdapat kawasan outbound yang bisa dicoba. Ada permainan seperti flying fox, gyroscope dan masih banyak lagi.

Baca Juga :   Jasa Make Up di Banjar

Liburan seru tidak memerlukan budget yang besar. Pergi ke Wisata Punclut dapat menjadi referensi untuk mengisi liburanmu. Pilih tempat yang sesuai dengan keinginan dan rasakan pikiran menjadi tenang setelah berkunjung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *